Sunday, July 28, 2013

Tanpa Hadirmu


Tanpa hadirmu…
Bila harus memilih,
Aku memilih untuk ikut denganmu,
Daripada aku harus melepasmu
Saat sudah begitu betah dalam pelukan kasih sayangmu,
Karena aku butuh kamu,
Lebih besar dari rasa cintaku,

Tanpa hadirmu…
Aku merasa sendiri menjalani hidupku,
Tidak sempurna yang kurasa,
Namun kupastikan,
Aku masih mampu untuk setia,

Tanpa hadirmu…
Aku merasa kurang bahagia,
Atas hal-hal yang membuatku tersenyum dan tertawa,
Namun kupastikan,
Hal itu bukan seperti cintamu.

Tanpa hadirmu…
Aku terlalu lemah untuk menjadi diriku sendiri
Tidak utuh yang kurasa,
Karena aku telah merasa kehilangan separuh jiwaku,
Atas kepergianmu,
Tanpa hadirmu…
Aku hidup tak seperti biasanya,
Dan aku selalu memilih untuk tidak mencobanya,
Aku tak ingin mencobanya …
Aku hanya ingin hadirmu kembali, meski tak disini ~

Anjungan, 29 Juli 2013

Marsudi Utomo

No comments:

Post a Comment